Cara Mempercepat Performa Gadget Android

Biasanya saat awal membeli gadget android baik ponsel maupun tablet, semuanya serba cepat. Namun semakin lama dipakai performa gadget android ini semakin lambat. Memang bisa jadi karena datanya semakin banyak dan aplikasi yang dipasang juga bertambah pula.

Meskipun bila dilihat di kapasitas penyimpanan semua masih bisa terpenuhi, harusnya gadget android masih bisa bagus performanya. Memang secara tidak langsung ada yang tidak beres di kapasitas RAM gadget yang tidak berfungsi optimal. Bila ditelusuri lebih lanjut akan terdapat setingan pada gadget android yang memang bikin performanya menjadi lambat.

Padahal saat awal dipakai tidak ada yang berubah pada setingan gadget android. Apa yang ada di awal adalah default setting, yang berfungsi sebagai setingan standar, tentunya tanpa perubahan pada data maupun aplikasi akan berfungsi optimal. Namun dengan semakin banyaknya data dan aplikasi, setingan yang ada sudah tidak berguna lagi.

Memang settingan awal pada gadget android sebenarnya untuk meningkatkan performa gadget android secara optimal. Setingannya dibuat dengan menyimpan data atau aplikasi yang dibuka di cache, sehingga lebih cepat dalam tampilannya. Namun hal ini membuat memori semakin penuh, sehingga gadget semakin lambat.

Menyimpan data di kartu memori

Apapun data yang masuk ke gadget android sebaiknya disimpan di kartu memori. Ini bila gadget adroid memiliki memori eksternal, meskipun ada juga yang tidak memiliki memori eksternal. Biasanya akan memiliki memori internal yang tinggi, maka yang bisa dilakukan menjaga agar memori internal ini tidak penuh dan cukup untuk system android bisa bekerja.

Menempatkan aplikasi di kartu memori

Ini juga langkah yang sama untuk memaksimalkan fungsi memori internal, sehingga bisa digunakan hanya untuk system saja. Namun resikonya memang agak sedikit lambat saat pertama kali membuka aplikasi, tapi akan sangat cepat saat sudah berjalan. Teknik ini bisa menghemat penggunaan memori RAM dan internal secara efisien.

Menghapus cache system android

Kebanyakan setingan yang digunakan di awal membeli gadget android adalah untuk meningkatkan performa system, namun berubah dengan cepat saat aplikasi dan data sudah berjalan. Maka disini cache tempat menyimpan data atau aplikasi untuk sementara bisa dihapus tanpa terpengaruh dengan kestabilan system. Hanya akan lambat membuka aplikasi di awal tapi akan begitu cepat setelah aplikasi sudah terbuka.

Memasang program peningkat performa system android

Ada banyak program android yang bisa didapat dengan manfaat untuk meningkatkan performa system. Program ini akan bekerja meningkatkan efisiensi dalam menata data dan aplikasi, sehingga system bisa tampil optimal. Namun jangan lupa letakan program ini di kartu memori, sehingga tidak memenuhi memori penyimpanan.
Next
« Prev Post
Previous
Next Post »
logo
Copyright © 2013. Tips Selullar - All Rights Reserved
-->